MARI BERKARYA UNTUK BANGSA dan NEGARA TERCINTA . . . . "I N D O N E S I A"

Sabtu, 11 Januari 2014

PENJUAL KACANG GORENG

Apa kabar? Pasti penuh semangat di awal tahun 2014 ini bukan? Oh ya, beberapa waktu yang lalu saya bertemu dengan seorang penjual kacang goreng di jalan. Di tengah hujan yang deras sekali itu, saat melewati tol cawang, saya bertemu dengan banyak penjual makanan seperti kacang goreng, tahu goreng, dsb.
Seorang bapak tua menjajakan kacang gorengnya berjalan menghampiri saya. Sambil tersenyum saya menunjukkan kacang goreng yang saya beli dari penjual sebelumnya. Beliau pun tersenyum balik menyapa saya.
Setelah Bapak itu pergi, ada penyesalan di dalam diri kenapa tidak saya beli
saja kacangnya? Toh bisa saya bagikan kepada orang lain. Saat merasa bersalah itulah saya berdoa di dalam hati sambil meneteskan air mata melihat para penjual makanan yang rela berhujan ria demi sebuah rezeki yang halal... Ya Allah berilah Bapak tua itu serta para penjual lainnya rezeki-Mu yang berkah dan nikmat itu, bahkan yang belum pernah kurasakan sekali pun. Amin ...
Dan hati kecil saya pun berbisik, ya Allah semoga ada Pemimpin-Pemimpin yang terketuk hatinya melihat kegigihan mereka dan bertekad menjadi Pemimpin yang jujur, tanggung- jawab, peduli pada kemakmuran rakyatnya, dan bukan kemakmuran untuk dirinya sendiri. Amin....

dari : Ainy Fauziyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar