MARI BERKARYA UNTUK BANGSA dan NEGARA TERCINTA . . . . "I N D O N E S I A"

Selasa, 28 Januari 2014

MENGENAL VELG MOBIL

Mungkin kita sering gonta-ganti velg untuk mobil kita, apalagi bagi penyuka modifikasi mobil. Tapi tidak banyak dari kita yang tahu dan paham mengenai spesifikasi dari velg itu sendiri, yang kita tahu hanya ukuran diameter velg saja atau biasa disebut Ring (Ring 15, Ring 17, Ring 20, dst).
Berikut ini akan kami share tentang spesifikasi ukuran velg, dengan cara memahami kode-kode yang biasanya tertera pada bagian dalam velg. Dengan harapan kita bisa menentukan sendiri velg yang cocok untuk mobil kita. Karena sering kali terjadi ketika kita sudah memilih velg dan sudah menyukai bentuknya, ternyata tidak bisa dipasang di mobil kita. Karena spesifikasi velg tidak sesuai dengan mobil kita.

Kode-kode yang biasa tertulis pada velg adalah : 
  • 17 x 7 J / 14 x 6,5 J
  • PCD 100 / 4 x 100
  • ET 45 / ET +40
Penjelasanya adalah sbb :
  • 17 x 7 J adalah menjelaskan tentang diameter dan lebar velg dalam satuan inchi, diameter lengkaran velg 17 inchi, lebar velg 7 inchi.
  • 4 x 100 adalah menjelaskan bahwa velg tersebut mempunyai 4 lubang baut dengan PCD 100. Ada juga 5 x 100 (velg dengan lubang baut 5 dengan PCD 100). Mengenai PCD nanti dijelaskan tersendiri.
  • ET 45 adalah menjelaskan bahwa velg tersebut mempunyai OFFSET 45. Semakin kecil Offset maka bibir velg bagian luar semakin lebar, velg semakin keluar dari body mobil. Semakin besar Offset maka velg semakin masuk kedalam, biasanya bibir velg bagian dalam semakin mendekati Sockbreker atau bahkan nempel.  
Adaptor dan Spicer Velg
Jika akan mengganti velg kendaraan sebaiknya sesuaikan dengan ukuran dan kode-kode diatas, akan tetapi jika memang terpaksa harus memakai velg yang tidak sesuai dengan spek kendaraan kita, ada beberapa cara yang bisa dilakukan yaitu : merubah PCD velg, memasang adaptor velg, memasang spicer velg, memasang ring nok velg. Beberapa hal ini bisa hanya salah satu yang dilakukan, bisa 2 hal atau lebih yang dilakukan, tergantung kebutuhan.
  
Mengenai PCD dan Offset dijelaskan di artikel lain, tapi satu hal yang perlu dipahami adalah PCD dan Offset yang sesuai dengan standart pabrik mobil masing-masinglah yang lebih aman dan nyaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar